Pohon Sukun
Pohon sukun di Nusa Tenggara mengilhami Lahirnya Dasar Negara Pancasila. Maka ada menyebut pohon sukun adalah Pohon Pancasila


Hari ini tanggal 1 Juni 2020 merupakan hari besar Nasional Hari Lahir Panca Sila. Hari bersejarah bagi bangsa Indonesia untuk mengenang kelahiran lima dasar negara yaitu Panca Sila. Saat saya pulang dari olah raga jalan sehat, saya melintasi kebun yang ada pohon sukun sedang berbuah. Pandangan saya tertuju pada pohon tersebut dan memori ingatan saya bertutur tentang pohon sukun. Seperti cerita sejarah dalam buku "Bung Karno dan Pancasila, Ilham dari Flores untuk Nusantara", bahwa pohon ini memiliki nama lain pohon Panca Sila yang mengilhami hari lahirnya Panca Sila 1Juni 1945.
Bung Karno selama menjalani masa pembuangan di Ende Flores Nusa Tenggara sejak 14 Januari 1934-18 Oktober 1938 sering melakukan tafakur di bawah pohon sukun di dekat pantai untuk memikirkan tentang Dasar Negara Indonesia kelak. Hasil perenungan tersebut menghasilkan lima azas dasar negara yang selanjutnya dinamakan Pancasila.
Bung Karno saat menyampaikan pidato pada sidang BPUPKI beliau menyampaikan rancangan dasar negara dengan istilah Panca Sila. Nama Panca Sila diperoleh dari temannya seorang Ahli Bahasa. Sampai sekarang nama Panca Sila sebagai dasar negara diperingati setiap tanggal 1 Juni. Adapun Untuk mengenang peristiwa tersebut maka pohon sukun yang sebagai cikal bakal Panca Sila itu oleh Pemerintah dinamakan Pohon Pancasila.
Alhamdulillah saya hari ini memperingati Hari Lahir Panca Sila melalui pohon sukun yang ada di kebun.
SELAMAT HARI LAHIR PANCASILA 1 JUNI 2020. SEMOGA INDONESIA TETAP JAYA.
Dapatkan reward khusus dengan mendukung The Writers.
List Reward dapat dilihat di: https://trakteer.id/the-writers/showcase.