Jadi Solusi Ekonomi, ATG Didorong Dapatkan Perlindungan Hukum

Jadi Solusi Ekonomi, ATG Didorong Dapatkan Perlindungan Hukum

 

 

Banyaknya kasus peniupuan yang mengatasnamakan robot trading berimbas pada perusahaan robot trading yang sudah beroperasi secara legal, padahal robot trading ini sudah memberikan manfaat yang luas terhadap masyarakat.

 

Situasinya pun menjadi semakin pelik dengan banyaknya kasus penipuan berbasis money game bermunculan, yang hanya didasarkan pada niat buruk untuk mengeruk dan membawa lari dana masyarakat, dengan berkedok robot trading.

Berdasarkan hal di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa:

1. Kemajuan teknologi adalah keniscayaan. Sebagai salah satu contoh kemajuan teknologi, bila robot trading secara real berpotensi memberikan manfaat kepada masyarakat dalam melakukan trading, robot trading perlu didukung oleh Pemerintah dengan penyediaan payung hukumnya di Indonesia;

2. Robot trading yang berbasis real trading dan berkinerja baik, membawa manfaat ekonomi bagi masyarakat luas;

3. Regulasi di Indonesia masih belum jelas tentang bagaimana aturan penggunaan robot trading, dan apa saja perizinan yang harus diperoleh perusahaan robot trading;

4. Adanya oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab, yang memanfaatkan celah di aturan, untuk mengeruk dan membawa lari dana masyarakat, dengan memakai kedok robot trading.

Atas nama seluruh pengguna robot trading di Indonesia, yang telah merasakan manfaat nyata dari robot trading, Petisi ini dibuat untuk sangat memohon bantuan kepada lembaga-lembaga pemerintah terkait untuk dapat berkoordinasi dan mengupayakan hal-hal sebagai berikut, dengan tujuan di satu sisi mencegah jatuhnya lebih banyak korban yang diakibatkan oleh skema money game berkedok robot trading dan di sisi yang lain terus mendukung robot trading yang berbasis real trading.

1. Memanggil semua pemilik perusahaan robot trading yang ada di Indonesia dan melakukan investigasi apakah sistem robot trading yang mereka jalankan berbasis real trading atau bukan (money game);

2. Menutup operasi perusahaan robot trading yang ternyata tidak berbasis real trading dan melakukan skema money game, dan menindak pemilik perusahaan tersebut sesuai hukum yang berlaku bila terbukti melakukan skema money game;

3. Memperbaharui peraturan-peraturan yang terkait dengan aktivitas perusahaan robot trading guna memberikan kejelasan perizinan apa saja yang diperlukan oleh perusahaan robot trading, dan aturan bagaimana penggunaan robot trading di Indonesia;

4. Mengapresiasi perusahaan robot trading yang berbasis real trading, dengan membina, membantu, mendukung, dan memberikan tenggat waktu bagi perusahaan robot trading tersebut untuk berbenah dan melengkapi perizinan usaha yang diperlukan untuk dapat beroperasi secara legal di Indonesia, sehingga dapat memberikan manfaat ekonomi nyata bagi sebanyak-banyaknya masyarakat Indonesia, menggerakkan ekonomi dengan multiplier effect nya, dan yang terpenting berkontribusi terhadap pembayaran pajak untuk kemajuan negara Indonesia.

 

Dapatkan reward khusus dengan mendukung The Writers.
List Reward dapat dilihat di: https://trakteer.id/the-writers/showcase.