Menulis Tanpa Ide

Menulis Tanpa Ide

Dapat tugas Menulis Tanpa Ide. Tugas apa itu?

Bagaimana caranya menulis tanpa ide? Ketika satu kata dituliskan, bukankah sesungguhnya itu adalah sebuah ide?

Jadi hari ini, kepala saya rasanya kosong sekali. Saya buka laptop untuk menulis. Tujuannya benar, menulis.

Di samping, Pak Suami bertanding bola di PES bersama Si Sulung. Saya buka YouTube untuk memutar playlist lagu J-Pop. Headset dikenakan, saya siap menulis.

Namun, otak saya terasa sama kosongnya dengan layar yang siap ditulisi. Alas! Peduli amat. Bukankah tugasnya adalah menulis tanpa ide?

Okay, inilah yang saya lakukan. Menulis Tanpa Ide.

Di telinga, mengalun Christmas Song dari Back Number. Saat itulah, saya mulai menulis.

Dapat tugas Menulis ....

Dapatkan reward khusus dengan mendukung The Writers.
List Reward dapat dilihat di: https://trakteer.id/the-writers/showcase.