MENULIS TANPA IDE

TULISAN
UMPATAN
JANJI
DENDAM
SURGA
NERAKA
TULISAN ini kubuat setelah mengikuti pelatihan menulis Om Budiman. Untungnya ini kutulis setelah ikut pelatihan. Semula yang ingin kutuangkan di sini adalah sekumpulan UMPATAN. Ingin rasanya kutumpahkan UMPATAN kepada para pengkhianat. Tak kuduga sebelumnya bahwa mereka tega berkhianat. Kupikir janji-janji palsu hanya akan membuat malu.
Nyatanya, kini JANJI palsu adalah tren yang tak membuat pelaku merasa malu. Tanpa rasa malu mereka mengobral janji palsu dibalut wajah sok lugu. Apakah itu semua harus menyulut DENDAM kesumatku?
Semula iya. Bahkan, kudoakan mereka masuk NERAKA secepatnya. Namun, setelah kurenungkan ini tak ada artinya. Lebih baik kudoakan mereka masuk SURGA. Siapa tahu yang mendoakan orang lain masuk surga ada kesempatan masuk surga pertama dan menjadi penghuni surga selama-lamanya.
Dapatkan reward khusus dengan mendukung The Writers.
List Reward dapat dilihat di: https://trakteer.id/the-writers/showcase.