Laku Penggenapan

Laku Penggenapan
Foto dari Pexels.com

Anusapati,

Setelah bertubi-tubi kuhujam pisau pengkhianatan ke jantungmu,

Setelah berliter air keras kusiram ke egomu,

Setelah berlaksa bisa kusuapkan ke darahmu,

Setelah penghinaan dan penderitaan terperih kutimpakan kepadamu,

Maka 

Disinilah aku, Tohjaya

Diam saja

Tak akan mengelak, lari atau sembunyi

Untuk menerima pembalasanmu

Bukan hanya kebencian dan dendam namun juga kutukan maha kejam

Untuk merasakan berkali lipat kepedihan

 

Anusapati,

Disinilah aku, Tohjaya

Diam saja

Tak akan mengelak, lari atau sembunyi

Kuhadapi semuanya dengan terima kasih terbesarku

Kutanggung semua dengan bahagia, sendiri saja

Karena aku tahu

Inilah laku penggenapanku

Agar kelak di kemudian hari 

perjalanan panjangku lapang dan sempurna

Dapatkan reward khusus dengan mendukung The Writers.
List Reward dapat dilihat di: https://trakteer.id/the-writers/showcase.