INI BUKAN IKLAN!

Kalau menganggap postingan ini adalah iklan, kalian salah besar. Di postingan ini, saya cuma mau ngasih contoh bagaimana mempraktekkan teknik Makna Ganda dalam proses pembuatan iklan yang terdapat dalam buku ini.
Jadi ketika kita mencari ide, temukan bagian mana yang bisa kita cari makna gandanya. Misalnya saya mau jualan buku, terus saya mikir, apa, ya, makna gandanya? Tik...tok...tik...tok...(SFX: Suara jam berdetak).
Nah...ketemu! Buku, kan, suka dijadiin koleksi atau bahasa Inggrisnya 'collection'. Sementara kata collection sering dipakai juga di bidang fashion. Terminologi yang sering kita dengar adalah 'New Collection'. Gampang, kan, jadinya? Kita tinggal menyatukan dua makna tersebut dalam satu konteks. Gimana caranya?
Kita buat image seorang model yang sedang melakukan photo session namun di saat yang sama juga sedang memegang buku yang kita promosikan. Kasih headline pendek yang sering kita liat di iklan-iklan fashion: New Collection. Beres!
Pasti ada yang bakalan tanya, "Tapi, kan, nyewa image kayak gitu pasti mahal copyrightnya, Om Bud?"
Eits! Jangan salah! Image model di atas, saya buat sendiri dengan bantuan AI. Begitu juga image perempuan yang kena ambeien di postingan sebelumnya. Aplikasi AI berserakan di mana-mana sekarang ini. Kalo kita open minded, AI itu sangat membantu, loh. Sumpe!
Jadi buat para senior, jangan pernah anti sama AI. Jadikan mereka visualiser gratisan dari agency kita. Yang mikir bikin konsep dan nyari ide tetep creative director kita.
Buat para junior, jangan pernah jadikan AI sebagai Creative Director kita. Hadiah terindah dari Tuhan adalah otak. Syukurilah berkah itu. Bagaimana cara mensyukurinya? Pakai otak kita semaksimal mungkin. Jangan ngandelin AI. AI itu gak punya otak!
Dapatkan reward khusus dengan mendukung The Writers.
List Reward dapat dilihat di: https://trakteer.id/the-writers/showcase.