Review Buku Menikmati Kepergianmu

Sebuah Tulisan di Tahun 2022

Review Buku Menikmati Kepergianmu

 

Judul Buku : Menikmati Kepergianmu
Pengarang : Alfialghazi
Kategori : Motivasi
ISBN : Halaman : 978-602-6744-9
Halaman : vi, 194 hlm
Harga : Rp 77.000,-
Tahun Terbit : Cetakan Pertama 2020
Nama Penerbit : Penerbit Sahima

Untuk orang-orang yang terlalu mencintai seseorang sepertiku, patah hati adalah anugerah. Darinya, aku sadar betapa sakitnya mencintai sesuatu melibih cinta kepada Allah – hlm 169

Buku ini berisi tentang isi hati seorang pria yang mencintai wanitanya begitu dalam namun wanitanya membalas dengan semengalirnya saja. Lewat sebuah acara mereka bertemu, bertukar sapa lalu berakhir melayangkan pesan. Pria itu jatuh hati sejak pertama kali, mmm jatuh cinta pada pandangan pertama mungkin namanya. Dengan hati-hati ia mulai mencuri-curi perhatian sang pujaan hati. 

Namun sayang, ternyata pujaan hati sedang patah hati, wanitanya sedang sedih akibat mantan kekasih. Walau begitu, ia tak putus asa dan tak mundur justru ini kesempatan untuk mengisi ruang hati wanitanya. Waktu berlalu, hubungan mereka tetap biasa saja. Meski perhatian yang luar bisa sudah tercurah dari sang pria, wanitanya tetap tak bergeming hingga akhirnya mereka berpisah. Meski dengan susah, pria tersebut mencoba menjalani hari tanpa pujaan hati.

Namun tiba-tiba pujaannya datang lagi! Kali ini datang dengan pintu sedikit terbuka, sepertinya ada harapan? Maka kembali, ia mantapkan dan kuatkan diri untuk membersamai pujaan hatinya kembali… Menemani pujaan hati bercerita, bercengkrama dan menghabiskan waktu bersama. Tapi, apakah ini akan untuk selamanya? Atau bahagia yang hanya menetap sementara? Ah… temukan kisah utuhnya dalam “Menikmati Kepergianmu”

Dapatkan reward khusus dengan mendukung The Writers.
List Reward dapat dilihat di: https://trakteer.id/the-writers/showcase.