Istri Berselingkuh, Apakah Sebuah Tanda Akhir Zaman?
Sebuah fenomena dalam rumah tangga yang banyak terjadi.

Apa benar wanita berselingkuh itu sebuah tanda akhir zaman? Mamahku bilang, sejak zaman mamah muda pun, banyak koq istri yang berselingkuh walaupun suaminya baik-baik saja. Dan sejak zaman Majapahit pun, bukankan Ken Dedes berselingkuh dengan Ken Arok?!
Jadi perlu memikirkan lagi mengenai perselingkuhan istri yang dikaitkan dengan kalimat sebagai sebuah tanda akhir zaman. Mungkin hanya lebih kepada masalah dalam kehidupan rumah tangga, percintaan manusia dan keimanan seorang istri.
Kemarin aku dapat tiket nonton gratis film “Suami yang Lain”. Diperankan oleh Acha Septiasa dan Morgan Oey. Film drama rumah tangga dengan konflik perselingkuhan yang dilakukan seorang istri.
Konflik bermula dari belum memiliki anak selama 6 tahun pernikahan karena kesibukan masing-masing, kurang komunikasi, serta tuntutan keluarga yang menginginkan cucu membuat seorang istri merasa tidak nyaman di setiap kali jamuan keluarga.
Olivia sang istri merasa ingin mengakhiri pernikahannya dengan perceraian. Namun mereka berpikir kembali dan memutuskan untuk memperbaiki hubungan mereka dengan berlibur ke Jepang. Terjadilah kemudian peristiwa satu malam yang membuat cerita dimulai.
Perselingkuhan seorang istri karena merasa kurang komunikasi dengan suami, sehingga ketika ada laki-laki lain datang dan memberi perhatian lebih, maka akan begitu mudahnya wanita terjatuh. Lalu teror teror dan efek negatif berkepanjangan akibat sebuah perselingkuhan pun terjadi.
Menurutku, perselingkuhan itu akan selalu wanita yang dirugikan, terlebih bila perselingkuhan itu menghasilkan benih keturunan.
Dan seorang suami, meski mengatakan telah memaafkan, namun rasa sakit atas terinjak injaknya harga diri akan terus ada dalam dirinya. Sehingga tidak menutup kemungkinan suamipun akan berselingkuh juga setelah itu. Mungkin bukan semacam balas dendam, namun lebih kepada mencari wanita yang bisa menjunjung harga dirinya.
Maka perlu berpikir lebih dalam lagi bagi seorang istri yang berselingkuh. Film ini cukup menarik untuk ditonton sebagai bahan referensi dan pembelajaran dalam kehidupan rumah tangga.
Dapatkan reward khusus dengan mendukung The Writers.
List Reward dapat dilihat di: https://trakteer.id/the-writers/showcase.