CERITA CINTA
Ketika Cinta diatas segala galanya
Berawal bertemu dengan kekasih hati melalui teman kost dan ketika pertama kenal maka jatuh hati lah dan berjuang untuk mendapatkan hatinya. Dengan perjuangan memenangkan hati nya akhirnya kami berpacaran. Walau dalam keadaan belum stabil dari sisi pendapatan tetapi demi cinta yg mendalam maka makin bekerja giat tanpa henti. Sedikit demi sedikit terus maju melangkah sehingga memberanikan diri untuk mengajak menikah dengannya dengan sederhana. Singkat cerita setelah menikah dan menunggu lama akhirnya tuhan memberikan 3 anak secara berdekatan waktunya.
Dan dengan Cinta maka perjuangan bersama pun dapat dilalui untuk membesarkan ketiga anak kami.
Setelah melalui 21 tahun pernikahan yg penuh suka dan duka, tepat di akhir agustus 2020 datang lah sebuah cobaan yg luar biasa yg mengguncang jiwa dan raga krn saya di vonis kena cancer usus besar stadium 3A dengan besar 8 cm yg bersifat ganas.
Cinta benar2 diuji antara aku dan istri juga anak2 dan dengan melalui perjuangan dari mencari dokter, rumah sakit dan pengobatan. Belum di tambah dengan kondisi keuangan yg tidak siap sama sekali.
Disinilah cinta yg sesungguhnya terjadi. Istriku adalah malaikat yg sdh benar2 tuhan berikan kepada ku krn dengan tulus dan sayang nya dia merawat dan mengurus ku tanpa lelah dan mengeluh sedikitpun untuk setia menemani dari masuk rumah sakit, mengikuti operasi pertama untuk membuat stoma, mengikuti Radio therapy dan kemo selama 23 hari berturut turut.
Istriku yg sangat ku cintai dan mencintai selalu ada dan mensupport dengan cinta nya yg luar biasa. Ketika ku jatuh dalam keterpurukan di titik paling rendah dia menunjukan kebesaran cintanya dengan tegar dan membuat diriku yg putus asa dapat perlahan lahan bangkit untuk menjadi sembuh dan melewati bersama.
CINTA begitu indah terjadi saat itu tetapi bukan hanya disitu Cinta diuji lagi krn disaat yg begitu berat datang lagi sebuah cobaan yg tidak kalah dashyat menerpa cinta kami. Krn kelelahan mengurus saya akhirnya Istri dan 2 anak dari 3 anak kami terkena sakit covid 19 yg mewabah diseluruh dunia.
Disinilah cinta kembali diuji kembali dimana dengan perjuangan luarbiasa aku yg masih dalam keadaan pengobatan berjuang dengan mati2 an mencarikan Rs terbaik untuk memberikan perawatan tercepat untuk Cinta ku semua dengan ketakutan akan wabah tersebut yg sdh banyak memakan korban jiwa.
Rasa takut kehilangan begitu menerpa diriku yg membuat ku bergetar dan menangis melewati semua cobaan bak gelombang tsunami yg datang bertubi2
Akhirnya dengan keadaan ku terkena cancer yang masih bersarang ditubuh menuju operasi pengangkatan di 15 december 2020 tetapi istriku harus masuk RS untuk karantina selama 14 hari dari tanggal 1 dec 2020.
Keadaan sekarang membuat ku lebih terpuruk krn sdh biasa di urus segalanya oleh istri tersayang tiba2 harus terpisah dengan nya dan skrg harus mengurus diri sendiri.
Akhir nya kesulitan apapun dengan Cinta kami dapat lalui bersama. Cinta besarnya kami meruntuhkan segala masalag masalah kami.
Waktu berjalan menuju operasi besar pengangkatan cancer yang terpaksa kulakukan semua sendiri hanya di dampingi adik ku dan anak lakiku serta adik ipar ku.
Operasi berjalan alot dan panjang. Para dokter berjuang melakukan operasi dengan luar biasa. Target mereka operasi hanya max 5 jam berubah menjadi 11 jam. Pengangkatan cancer dengan target dari 5 cm menjadi 11 cm krn kondisi dan efek kemo dan radio therapy. Dan dalam tidak sadar itu aku pun mengalami mimpi yg begitu menyeramkan krn aku terasa di tarik kedalam lubang kegelapan yg begitu dalam tetapi ada cinta yg besar yg terus menarik kembali keluar dari lubang gelap tersebut. Wajah penuh kasih dan cinta dari istriku yg terus terbayang dan membuat akhirnya keluar dari lubang kegelapan tersebut.
Alhasil setelah operasi selesai aku masuk ICU untuk menjaga agar stabil. Disaat aku mulai sadar dari pengaruh bius, kurasakan tubuh bergetar hebat dan dingin yg merasuki seluruh tubuh tetapi tidak berdaya. Bahkan untuk memgangkat tangan pun tidak ada kemampuan sama sekali. Dengan berjuang secara perlahan lahan akhirnya mulai mendapat kesadaran penuh dan begitu kaget luar biasa karena melihat tubuh sendiri penuh dengan selang yg masuk dari hidung, mulut, pinggang yg menyakitkan.
Untuk bernafas dengan penuh pun sulit krn terhalang dengan selang ditambah penuhnya mulut dengan air liur menambah penderiitaan menjadi jadi. Panik pun merasuki jiwa dan raga dan dengan perlawanan luar biasa untuk bisa tetap hidup memint suster mencabut selang di mulut dan hidung. Itu pun benar2 mengemis untuk mencabutnya. Dan tetap tidak di gubris dengan alasan keselamatan. Dengan amarah yg tersisa sedikit akhirnya suster setuju mencabut semuanya. Ketika dicabut semua akhirnya nafas pun masuk kembali mengisi rongga rongga dada dan seperti mendapatkan hidup baru.
Kembali keruang kamar perawatan. Disana melewati kesakitan dan penyembuhan sendiri terpisah dengan cintaku yg juga berjuang di rumah sakit melawan sakit yg kurang lebih sama beratnya. Disinilah cinta kami diuji kembali dan kekuatan cinta pun memenangkan segalanya.
Istriku memenangkan perlawanan nya dengan sembuh dari covid 19 bersama 2 anak ku dQan aku melewati operasi cancer dengan baik.
Walau belum dapat bertemu secara langsung dan pada akhirnya kami pun bersatu kembali bersama untuk melewati episode kehidupan lainnya kedepan.
CINTA ADALAH SEGALA NYA KARENA CINTA YANG TULUS DAPAT MENUMBANGKAN SEGALA MASALAH TERBERAT APAPUN DALAM HIDUP INI.
Dapatkan reward khusus dengan mendukung The Writers.
List Reward dapat dilihat di: https://trakteer.id/the-writers/showcase.