Kantong DORAEMON

Menjadi pasangan yang menjalani Long Distance Meriage (LDM) memang bukan pilihan yang terbaik bagi sebuah keluarga. Tapi, apa mau dikata tak sedikit nyatanya banyak yang harus menjalani LDM dengan berbagai alasan. Salah satu contohnya adalah keluarga saya. Kami harus menjalani LDM. Suami berada di luar Pulau Jawa dan saya sendiri berada di Surabaya. Saat itu, karena alasan pekerjaan saya harus sementara waktu meninggalkan suami dan anak saya yang berumur 3, 5 tahun. Mau tidak mau, suka atau tidak suka memang proses LDM ini saya harus hadapi untuk sementara karena ini adalah pilihan kami bersama. Meski setiap hari saya selalu berkomunikasi dengan Zaki, anak saya baik via telepon, pesan tertulis maupun video call, nyatanya teknologi belum bias membasuh sisi humanisnya. Saya tetap selalu menangis Bombay setelah melakukan video call dengan anakku. Suatu kali saat saya video call, suami bercerita bahwa Zaki, sedang gemar menonton film kartun Doraemon. Padahal beberapa waktu yang lalu, anak yang suka tersenyum itu sedang gemar nonton berbagai film tentang Dinosaurus. Lantara suka dengan Doraemon, dia hapal dan bercerita panjang lebar tentang tokoh Nobita, Doraemon, Suneo, Giant hingga Sizuka. Saat asyik ngobrol pada suatu malam via video call Zaki tiba tiba nyletuk “ Ayah, ayo kita masuk lorong waktu lewat kantong Doraemon. Kita masuk Hp biar bias langsung ke Surabaya”, ujar mulut kecilnya. Ayahnya pun menanggapi. “Oke, mari kita hitung. Satu, Dua, Tiga…Tara,” kata suami saya. Dan ternyata tidak berubah. Saya tetap di Surabaya dan Zaki beserta ayahnya tetap ada di luar pulau Jawa. Kemudian pecahlah suara tangisnya, yang membuat Vido call terhenti. Pasca menutup video call bersama Zaki, saya menangis sejadi jadinya.. Ternyata beberapa jam, setelah Zaki tidur lantaran kecapekan menangis, suami saya bercerita bahwa Zaki ternyata sangat rindu Ibunya. Setelah dia melihat Doraemon, ternyata menurut Zaki si robot biru itu memiliki berbagai peralatan yang bias mengabulkan permintaan yaitu melalui kantong doraemon. Ah, andai Zaki tahu, bahwa lorong waktu hanya ada di film Doraemon. Insya Allah drama LDM ini akan segera berlalu.. Sebentar lagi sayang... Time will tell honey
Dapatkan reward khusus dengan mendukung The Writers.
List Reward dapat dilihat di: https://trakteer.id/the-writers/showcase.